Pendidikan Matematika - Universitas Bhinneka PGRI

Tentang Prodi

Profil Lulusan

Profil Lulusan

Joko Iskandar

02 May 2025

 

Program S-1 Pendidikan Matematika Universitas Bhinneka PGRI 

No.

Profil

Lulusan

Definisi

Deskripsi Kemampuan

1

Guru (Pendidik) Matematika (PL1)

Pendidik yaitu orang yang melakukan proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan; proses, cara, perbuatan mendidik di bidang matematika 

Sarjana pendidikan matematika yang mampu menerapkan pembelajaran kreatif dan inovatif, mendidik dengan penguasaan materi matematika yang baik, memiliki kemampuan menggunakan teknologi informasi untuk mengikuti perkembangan matematika dan pembelajarannya, didukung kemampuan berbahasa Inggris, memiliki jiwa kepemimpinan, serta memiliki potensi melanjutkan ke pendidikan profesi sehingga menjadi guru professional dan mampu melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi baik bidang pendidikan maupun pendidikan matematika.

2

Asisten Peneliti Bidang Pendidikan Matematika (PL2)

Asisten Peneliti yaitu orang yang membantu melakukan pengumpulan, pengolahan, analisis, dan penyajian data yg dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan suatu persoalan atau menguji suatu hipotesis untuk  mengembangkan prinsip-prinsip umum

 

Sarjana pendidikan matematika profesional dan berkarakter, dengan kemampuan dasar untuk melakukan penelitian inovatif dalam bidang pembelajaran matematika dan mempublikasikan hasilnya dalam forum ilmiah, didukung dengan kemampuan berbahasa Inggris dan penguasaan teknologi informasi.

3

Entrepreneur

(PL3)

Entrepreneur atau bisa disebut dengan wirausaha atau wiraswasta yaitu orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya, serta mengatur permodalan operasinya;

Sarjana pendidikan matematika dengan didasari karakter entrepreneur, menguasai ilmu kewirausahaan, dan kompetensi penguasaan teknologi informasi yang mampu mengembangkan usaha sendiri (mandiri) secara umum, baik melalui penerapan bidang keilmuannya untuk kewirausahaan di bidang pendidikan (seperti menghasilkan bahan ajar, media pendidikan, game edukasi dan analisis data statistik dan sebagainya) maupun kewirausahaan di bidang non kependidikan Karakter entrepreneur meliputi niat dan bertekad kuat, cerdas emosional, berani mengambil resiko, berkemauan keras, disiplin tinggi, percaya kemampuan diri, optimis, pantang menyerah, good communicator, dedikasi tinggi, bertanggungjawab, kreatif dan

inovatif.

4

Pengelola Lembaga Pendidikan (PL4)

Pengelola Pendidikan adalah orang  yang melakukan serangkaian kegiatan merencanakan, mengorganisasikan, memotivasi, mengendalikan, dan mengembangkan segala upaya dalam mengatur dan mendayagunakan sumber manusia, sarana dan prasarana untuk mencapai tujuan pendidikan

 

Manajer sekolah atau kepala sekolah di sekolah tingkat dasar dan menengah (SMP/ MTs/ SMA/ SMK/ MA) atau di lembaga pendidikan non formal (seperti lembaga kursus/ pelatihan/ sanggar) yang memiliki kemampuan menggunakan teknologi informasi untuk mengelola lembaga pendidikan, didukung dengan kemampuan berbahasa Inggris, memiliki jiwa kepemimpinan, serta memiliki potensi melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi, baik bidang pendidikan yang linear dengan manajemen pendidikan maupun pendidikan matematika.